Lewat Pantun, Hasto Sebut Ridwan Kamil Masuk Bursa Bakal Cawapres Ganjar Pranowo 

Politik | Kamis, 29 Juni 2023 - 07:00 WIB

Lewat Pantun, Hasto Sebut Ridwan Kamil Masuk Bursa Bakal Cawapres Ganjar Pranowo 
Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto bersama Gubernur Jawa Barat melakukan groundbreaking Monumen Plaza Dr (HC) Ir H Soekarno di GOR dan Taman Saparua, Bandung. (ISTIMEWA)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyebut, Ridwan Kamil masuk dalam bursa bakal cawapres Ganjar Pranowo. Hal ini diungkapkan Hasto lewat pantun saat (groundbreaking) pembangunan Monumen Plaza Dr.(HC) Ir.Soekarno yang berlokasi di kompleks GOR Saparua, Kota Bandung, Rabu (28/6/2023).

Dalam pantun tersebut, Hasto menyebut Gubernur Jabar Ridwan Kamil sebagai bakal calon wakil Presiden (Cawapres) pendamping Ganjar Pranowo.


"Kang Emil (sapaan akrab Ridwan Kamil) memang kaya prestasi. Memajukan Jabar penuh karya seni. Pemilu akan digelar beberapa bulan lagi, Bacawapres Pak Ganjar ternyata ada di sini," kata Hasto.

Sontak pantu itu mengundang tepuk tangan meriah dari khalayak yang hadir dalam acara tersebut. Bahkan, Ridwan Kamil membalas pantun dari Hasto itu. Pria yang karib disapa Kang Emil itu mengaku terkejut sekaligus mengucapkan terima kasih atas pantun yang disampaikan oleh Hasto. 

"Sangat menyenangkan pantunnya, dan mengagetkan," ungkap Emil.

"Burung Cendrawasih, Burung Bango indah warnanya. Terima kasih Mas Hasto atas pantun-pantunnya," demikian Ridwan Kamil membalas pantun Hasto.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook